Delapan Lumbung Pangan Dibangun
Wednesday, June 19, 2013
Pembangunan gunakan dana alokasi khusus Rp 1,6 MiliarPembangunan delapan unit lumbung pangan di Kabupaten OKU Selatan diperkirakan menghabiskan anggaran sebesar Rp1,6 miliar yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Kementerian Ketahanan Pangan tahun 2013. “Sumbernya dari DAK Kementrian ketahanan pangan tingkat pusat saat ini menunggu proses lelang, Ya secepatnya akan dilakukan proses tersebut Juli sudah bisa dilakukan proses pengerjaan,” ucap Kepala Kantor Ketahanan Pangan M Dani. Dikatakannya pembangunan lumbung pangan ini juga bertujuan mengantisipasi terjadinya rawan pangan di wilayah OKU Selatan terutama menghadapi musim yang tidak stabil. selian itu delapan lumbung tersebut menambah jumlah lumbung pangan yang telah dimiliki kabupaten OKU Selatan. “Saat ini kita punya 22 lumbung pangan yang tersebar di berapa kecamatan, dengan penambahan lumbung baru ini dapat mengantisipasi terjadinya rawan pangan,” terangnya. Dani menambahkan, lumbung pangan yang nantinya dibangun selain gedung lumbung, halaman sekitar gedung akan disemen permanen agar memudahkan petani bila hendak menjemur gabah padi. “Kita menargetkan seluruh desa desa yang ada diKabupaten ini, nantinya memiliki gedung lumbung pangan. Sehingga petani dan kelompok tani nantinya dapat dengan mudah menyimpan hasil pertanian mereka,”tuturnya. Nantinya setelah selesai dibangun, bangunan lumbung akan diserahkan ke kelompok tani untuk dikelola sebaik mungkin sesaui kebutuhannya. Dengan demikian Dani berharap lumbung pangan yang menampung hasil pertanian terutama gabah padi, nantinya dapat terbantu para petani mengalami kesulitan atau penurunan atau sebaliknya pernagaruh harga. “Petani tidak perlu lagi menyimpannya dirumah, dan tiak perlu khawatir kekurangan pangan bila ada lumbung apalagi disetiap desa,”ujarnya yang berharap masyarakat petani khususnya dapat memanfaatkan gedung lumbung pangan itu.